News

News

MediaMU.COM

Apr 26, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Timnas U-23 Indonesia Kalahkan Korsel di Piala Asia, PP Muhammadiyah Beri Apresiasi Menang Lewat Adu Penalti lawan Korsel, Indonesia Satu Kaki Menuju Olimpiade 2024 Babak I Perempat Final Piala Asia U-23: Indonesia Unggul 2-1 atas Korea Selatan Inilah Doa untuk Mengharap Kemenangan Timnas U-23 Indonesia Melawan Korsel di Piala Asia PP Muhammadiyah Apresiasi Sikap Kenegarawanan Anies dan Ganjar Haedar Nashir: Indonesia Harus Dibangun dengan Pemikiran Moderasi dan Multi Perspektif Pasca Putusan MK, Abdul Mu'ti Apresiasi Sikap Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud FLC PWM DIY dan SDN Karangsari Kolaborasi Tingkatkan Motivasi Belajar Anwar Abbas Harap Muhammadiyah-NU Bersatu Hadapi Peralihan Peradaban Ketum PP Pemuda Muhammadiyah Minta Semua Pihak Hormati Putusan MK Inilah Makna Syawalan Bagi Cabang Ranting dan Masjid Berkemajuan Sukses di DPD RI, PWM DIY Siapkan Kader-kader Terbaiknya di Pilkada Serentak 300 Warga Muhammadiyah Ngaglik Hadiri Syawalan, Siap Bangun SMP Muhammadiyah yang Pertama Timnas U-23 Menang Lawan Australia Berkat Mahasiswa Muhammadiyah, Inilah Komentar Syauqi Soeratno Dukung Timnas U-23 di Piala Asia, PP Muhammadiyah Gelar Nonton Bareng Ragam Cerita Posko Mudikmu Tempel: Insiden Minibus dan Evakuasi Pemudik Terlantar Haedar Nashir: Puasa Ramadan Memberikan Nilai Tengahan Bagi Umat Muslim Alumni Sekolah Muhammadiyah Harus Punya Nilai Lebih Dan Beda Video Pendeta Gilbert Viral dan Tuai Polemik, Ini Respons Sekum PP Muhammadiyah Agus Taufiqurrahman: RS Muhammadiyah Berazaskan Kasih Sayang, Berpihak Pada Dhuafa

Bersaing dengan Ratusan Negara, MDMC Berhasil Juarai Kompetisi Poster Internasional di Amerika

SAN DIEGO — Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) berhasil meraih juara 1 dalam kompetisi poster internasional di San Diego, Amerika Serikat pada Sabtu (14/7).

Kompetisi yang diselenggarakan dalam rangka Konferensi Pengguna Geographic Information System (GIS) ini dihadiri 18.000 peserta dari 100 negara. Sedangkan untuk kompetisi Map Gallery diikuti 1075 peserta. Dan dalam hal ini MDMC diwakili oleh Ahmad Muttaqin Alim dan tim.

Pemenang dibagi dalam beberapa kategori, kategori people’s choice berdasarkan voting yang dimenangkan oleh MDMC dengan lebih dari 400.000 vote.

Dihubungi terpisah, Ketua MDMC Pimpinan Pusat Muhammadiyah Budi Setiawan menyampaikan bahwa penggunaan teknologi informasi dalam kebencanaan menjadi sebuah keniscayaan.

“MDMC meskipun belum secara menyeluruh menggunakan teknologi tersebut, sudah sangat merasakan manfaatnya. Apalagi dengan berkembang nya teknologi GIS (Geographic Information System) dapat secara cepat mengetahui adanya bencana alam secara dini dan akurat,” jelas Budi.

Demikian juga dengan teknologi informasi spasial, maka titik lokasi secara cepat dapat diketahui.

“Lokasi yang dimaksud bukan hanya lokasi bencana, tetapi juga lokasi tempat-tempat vital, serta titik pergerakan relawan beserta data. Sehingga koordinasi dan komunikasi bisa dilakukan dengan cepat, ” imbuh Budi.

Untuk itu, dengan keikutsertaan MDMC dalam pengiriman poster pada Konperensi Pengguna GIS di San Diego ini telah menunjukkan kesiapan MDMC untuk menggunakan teknologi yang berkemajuan tersebut.

Dengan perolehan ini Budi juga berharap dan mendorong kerjasama MDMC dengan  perguruan tinggi untuk penggunaan teknologi informasi spasial, dan pembuatan POS Koordinasi berbasis GIS.

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here