Kampus

Kampus

MediaMU.COM

Apr 17, 2024
Otomatis
Mode Gelap
Mode Terang
Breaking
Pertama Kali! UAD akan Adakan Shalat Idulfitri di Lapangan Bola UMY Berikan 1700 Bingkisan Idulfitri kepada Guru TK ABA dan Muhammadiyah Tim Dosen UAD Dampingi Usaha Pasir Kucing BUMKal Hargomulyo Gunung Kidul Dosen Vokasi UMY Tingkatkan Pengelolaan Keuangan PMI di Taiwan Bertambah Tiga, Guru Besar UMY Kini Jadi yang Terbanyak di Antara PTS se-DIY Lima Mahasiswa UMY Lolos Seleksi Indonesian International Student Mobility Awards 2024 Dalam Industrial Gathering Forum, Lulusan UMY Dinilai Memuaskan Oleh Mitra Kerja UMY Buka Peluang Kerja Sama Baru Dalam Kunjungannya ke Brunei Darussalam UKM Tapak Suci UMY Rebut 6 Emas & Gelar Pesilat Terbaik Ramadhan Hadir Lagi, Mahasiswa Penuhi Kajian Masjid KH Ahmad Dahlan UMY UMY Bagikan 5000 Takjil kepada Mahasiswa Secara Drive Thru Selama Ramadhan Kompetisi Robotik Jadi Ajang Teknik Elektro UMY Wujudkan Indonesia Emas Respons Perubahan Iklim dan Hubungannya dengan Sektor Konstruksi, Wasekjen PII Beri Pesan 38 Insinyur Baru UMY Untuk Jaga Lingkungan UAD Kembali Pelopori Pemberian Jabatan Fungsional Tenaga Kependidikan Jadi Tujuan Wisata, UMY Ajak Siswa SMA Nikmati Suasana Berkuliah di UMY 1.253 Mahasiswa UMY Diwisuda, LLDIKTI : Sukses Tak Hanya Soal Ijazah Tapi Juga Kecerdasan Mental Dengan Program ‘Polisi’ Tim KKN UAD Tingkatkan Minat Literasi Anak-anak Berdayakan Warga, Tim KKN UAD Sosialisasi Pemanfaatan Limbah Kulit Singkong Jadi Keripik Tim KKN UAD Optimalkan Komoditas Kakao Masyarakat lewat Pelatihan Seru! Milad UMY Ke-43 Adakan Campus Tour bagi Siswa

Revolusi Industri 4.0, Tantangan Bagi Sektor Jasa Keuangan Indonesia

YOGYAKARTA — Dengan hadirnya Revolusi Industri 4.0 dalam perekonomian di Indonesia khususnya sektor jasa keuangan, masyarakat modern pada saat ini tentu menyikapi hal tersebut sebagai suatu kemudahan dalam bertransaksi. Walaupun pada kenyataannya dalam pandangan beberapa pekerja revolusi industri 4.0 memang memberikan ancaman bagi mereka dalam mendapatkan pekerjaan. Maka salah satu solusinya adalah dengan meningkatkan kompetensi manusia itu sendiri agar terus bisa mengatasi Era Industri 4.0.

Untuk membuka peluang dalam meningkatkan kompetensi tersebut, Program International of Management and Business (IMaBs) 2019 mengadakan The 5th International Conference of Management Sciences (ICOMS 2019) pada Selasa (26/3) di Ballroom Prambanan Hotel Cavinton Yogyakarta. “Dalam acara ini hadir akademisi ekonomi dalam konferensi internasional. Kemudian para praktisi bisnis dan peneliti dari berbagai perguruan tinggi untuk saling bertukar ilmu melalui 45 paper penelitian yang dipresentasikan. Sehingga kita bisa saling berbagi pengetahuan, agar bisa terus maju di Era Industri 4.0,” terang Dr. Indah Fatmawati, M.Si Direktur Program IMabs.

Dalam konferensi Internasional tersebut hadir pembicara dari 3 Negara yang ahli dalam bidang ekonomi yaitu Prof. Shu Hsien Liao berasal dari Tamkang University Taiwan, Dr. Shafinar Hj. Ismail dari UITM Malaysia, dan Assoc. Prof. Pensri Joroenwanit Khon Khaen University Thailand. Pada kesempatan ini juga hadir Dr. Baruna Kurnianto dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang mengemukakan Era Industri 4.0 bukan suatu ancaman justru merupakan peluang bagi Indonesia. “Beberapa jasa keuangan seperti perbankan terus meningkatkan pemanfaatan teknlogi informasi melalui digital banking (mobile banking) juga branchless banking, dengan ini nasabah menjadi mudah dalam bertransaksi,” jelasnya.

Bahkan pesatnya kemajuan teknologi Era Industri 4.0 dengan Big Data, Artificial Intelegence (AI), dan Internet Of Things, cara bertransaksi akan menjadi sangat cepat dan efisien di masa depan. “Mungkin nanti seiring perkembangan Revolusi Industri 4.0 ini dengan adanya AI, pekerja manusia bisa berdampingan dengan robot atau mungkin tergantikan. Begitupun fungsi analisa dengan adanya Big Data akan diperankan oleh komputer yang lebih cepat dan akurat,” jelas Baruna lagi. Oleh karena itu Baruna mengapresiasi ICOMS 2019 yang mengangkat tema Strengthening Competitiveness to Cope with Industrial Revolution 4.0, menurutnya tema ini sangat sesuai dengan kenyataan bahwa sumber daya manusia di Indonesia masih perlu ditingkatkan. “Tenaga profesional di industri jasa keuangan juga harus siap terhadap potensi berkurangnya profesi karena perkembangan teknologi digital. Karena itu dengan membangun kompetensi diri seperti melalui acara ICOMS 2019 ini harapanya dapat membangun kompetensi diri yang tidak dapat digantikan oleh robot,” imbuhnya.(Pras)


Biro Humas dan Protokol
Universitas Muhammadiyah Yogyakarta
Ringroad Selatan Tamantirto Kasihan Bantul Yogyakarta 55183 Telp. 0274 387656 ext 115 | Fax. 0274 387646 | Web. www.umy.ac.id

Comment

Your email address will not be published

There are no comments here yet
Be the first to comment here